Wadah Profesionalisme Musyawarah Guru Mata Pelajaran Bahasa Inggris SMK Negeri dan Swasta Jakarta Barat 2 Provinsi DKI Jakarta

HASIL PENDAMPINGAN IN KURTILAS EDISI REVISI DI SMK BINA INSAN MANDIRI TANGGAL 16 SEPTEMBER 2017

HASIL PENDAMPINGAN IN KURTILAS EDISI REVISI DI SMK BINA INSAN MANDIRI TANGGAL 16 SEPTEMBER 2017



Berikut ini adalah contoh hasil yang dicapai berupa RPP dan Silabus Mata Pelajaran
dapat diunduh di link di bawah ini:
hasil RPP

Dalam Hal Instruktur Nasional terkemuka yang memberikan materi pada pendampingan IN adalah ibu Nailah Karima S.Pd dari SMKN 13 Jakarta Barat.

Peserta yang mengikuti kegiatan IN di SMK Bina Insan Mandiri adalah:
1. Bapak Sudirga, S.Pd dari SMK Bina Insan Mandiri
2. Ibu Mariyah S.Pd.I dari SMK Al Mafatih
3. Bapak Masduki S.Pd dari SMK Al Hamidiyah
4. Ibu Najma S.Pd dari SMK Kebun Jeruk
5. Ibu Susi Ernawati S.Pd dari SMK Multimedia Mandiri
6. Bapak Sudung Sihombing S.Pd dari SMK Yadika 2
7. Ibu Ade Noviawati M.Pd dari SMK Mutiara Bangsa
8. Bapak Ayatullah Nurjati, S.S., S.Sos.I dari SMK Mutiara Bangsa Tiga
9. Ibu Nurmalia Putri dari SMK Nusantara
10. Bapak Agus Supiana S.Pd dari SMK Jakarta IV
Adapun foto agenda kegiatan yang dilaksanakan tercermin pada kegiatan terseut adalah sebagai berikut:

Read More
SILABUS BAHASA INGGRIS SMK

SILABUS BAHASA INGGRIS SMK

Untuk memudahkan kita dalam merancang RPP, Prota, Prosem dalam proses pengajaran maka berikut ini ada beberapa hal yang patut dijadikan sebagai acuan kita dalam melengkapi profesi manajerial kita sebagai guru atau pendidik

Berikut ini adalah SK/KD Bahasa Inggris SMK 3 Tahun dapat diunduh di link di bawah ini
https://drive.google.com/file/d/0ByXPIoJ5uiX6RnY2MFJWOFM4Ylk/view?usp=sharing

Silabus kelas X Bahasa Inggris dapat diunduh di link dibawah ini
https://drive.google.com/file/d/0ByXPIoJ5uiX6THU2dUpRZjF5RjA/view?usp=sharing

Silabus Kelas X-XII KTSP dapat diunduh di bawah ini

https://drive.google.com/file/d/0ByXPIoJ5uiX6MURiU29zVC1Bd2c/view?usp=sharing
Read More
HASIL PENCAPAIAN BIMBINGAN TEKNIS KURTILAS (EDISI REVISI) DI SMKN 60 JAKARTA BARAT

HASIL PENCAPAIAN BIMBINGAN TEKNIS KURTILAS (EDISI REVISI) DI SMKN 60 JAKARTA BARAT


Setelah berkutat dengan Pelatihan Bimbingan Teknis Kurtilas Edisi Revisi selama 5 hari berturut-turut dari tanggal 15 sampai dengan 19 Mei 2017 yang diadakan oleh LPMP provinsi DKI Jakarta, Alhamdulillah telah tercapai hasil yang menggembirakan berupa RPP dan KI & KD di SMKN 60 baik secara individu maupun kelompok.

Adapun Peserta yang mengikuti Program Pelatihan ini adalah sebanyak 34 Orang dari masing-masing sekolah yang tersebar di seantero Jakarta baik negeri ataupun swasta. Adapun peserta yang mengikuti kegiatan tersebut adalah:

peserta

Narasumber atau instruktur handal dan terpercaya yang ditunjuk untuk mengisi materi Program BIMTEK Bahasa Inggris di SMKN 60 oleh LPMP dan Dinas Terkait yaitu ada 2 orang yaitu:
1. Ibu Khairan Deslina, M.Pd dari SMKN 27 dan
2. Ibu Dwi Kurniawati, S.Pd dari SMKN 42

Program Pelatihan BIMTEK kurtilas di SMKN 60 Jakarta Barat adalah sebagai reperesentasi model dari kegiatan yang telah dilakukan oleh Mapel Bahasa Inggris di sekolah-sekolah lain yang ditunjuk oleh LPMP dan Dinas Pendidikan Terkait baik tingkat Provinsi atau Kota. hal ini merupakan sebagai contoh pelatihan BIMTEK kurtilas yang telah real dilakukan.

adapun foto-foto kegiatannya dapat disimak di bawah ini:














adapun hasil RPP dan KI & KDnya dapat diunduh di link dibawah ini:
Hasil RPP

Read More
English Subject of School Examination (US) 2017

English Subject of School Examination (US) 2017



Berikut ini adalah Soal Listening dan Reading pada Mata Pelajaran Bahasa Inggris SMK tahun pelajaran 2017 di Wilayah Jakarta Barat
Berikut ini adalah Transkripsi Listening dan Reading

Naskah

dan Berikut ini pula Audio Listening US Bahasa Inggris MGMP JB2
Audio
Read More
LAPORAN ACARA KEGIATAN WORKSHOP MEMBUAT SOAL LISTENING 9 FEBRUARI 2017

LAPORAN ACARA KEGIATAN WORKSHOP MEMBUAT SOAL LISTENING 9 FEBRUARI 2017

Assalamualaikum WR. WB.
Alhamdulillah kami panjatkan atas Kehadirat Allah SWT. yang telah melimpahkan Rahmat, Taufik dan Hidayah-Nya sehingga kita semua diberikan kesempatan atas nikmat sehat dalam menjalankan tugas kita sehari-hari.
Sesuai surat undangan Ketua MGMP Bahasa Inggris SMK  Jakarta Barat II Nomor: 02/MGMP/B.INGGRIS/JB2/1/2017 tanggal 04 Februari 2017 MGMP Bahasa Inggris SMK Jakarta Barat 2, telah berusaha melaksanakan program kerja kami yang pertama di tahun 2107 yaitu Membuat Soal Listening Bahasa Inggris SMK  Jakarta Barat II tahun 2017, pada hari Kamis tanggal 09 Februari 2017 dengan tema "Melalui Workshop Membuat Soal Listening Kita Tingkatkan Kompetensi Guru Bahasa Inggris Jakarta Barat 2 dalam membuat Listening” walaupun hanya dengan persiapan yang sangat singkat dan terbatas. 
         Acara tersebut dilaksanakan di Aula SMK Negeri 13 Jakarta, dan dibuka oleh Ibu Arum Sari M.Pd selaku Kepala Sekolah SMKN 13 dan Ketua Rayon JB2  disaksikan oleh  Pengawas Jakarta Barat 2 Bapak Suharta, Spd. Dengan narasumber materi inti adalah Bapak Dalari dari Sekolah Ma'arif Jakarta Barat Dari 54 sekolah yang masuk dalam wilayah SMK Jakarta Barat 2, antara lain 4 SMK Negeri dan 50 SMK swasta, 16 sekolah telah mengirimkan salah satu gurunya untuk berpartisipasi hadir mengikuti acara tersebut. Mudah-mudahan sekolah yang belum dapat hadir diacara tersebut, dapat turut berpartisipasi dalam program kegiatan MGMP yang berikutnya. Semoga MGMP ini dapat memberikan manfaat kepada kita semua. Amin YRA.

      Berikut ini adalah foto acara kegiatan Workshop Membuat Soal Listening















         Berikut ini adalah sisipan bedah SKL yang juga dibahas dalam  Soal Bahasa Inggris Try Out 2016-2017

Untuk Listening bisa diunduh link di bawah ini:
listening

Adapun Transkrip untuk Listening dan Reading,
Naskah Listening & Reading

Kisi-kisi Listening dan Reading dapat diunduh dibawah ini:


Read More